Selamat Datang di Website Pendidikan Islam Kab. Alor | Kawasan Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK), Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM)

Kakan Kemenag Alor Lantik Kepala Madrasah Baru, Tegaskan Komitmen Peningkatan Mutu Pendidikan - PENDIS ALOR

Info Terkini

Kakan Kemenag Alor Lantik Kepala Madrasah Baru, Tegaskan Komitmen Peningkatan Mutu Pendidikan

 

Pendis Alor (News) — Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Alor, Drs. Mansur Bakri Samah, M.Pd, secara resmi melantik dua kepala madrasah baru dalam lingkup Pendidikan Islam (Pendis) Kemenag Alor pada Selasa, (15/04/2025).

Pelantikan yang dilaksanakan di Aula PLHUT Kantor Kemenag Alor ini dihadiri oleh para kepala seksi dan penyelenggara, para Kepala KUA, kepala madrasah dan pengawas serta penyuluh multi agama lingkup kementerian agama Kabupaten Alor. 

Dua pejabat yang dilantik adalah Abadurrahman Dopu, S.Ag sebagai Kepala MAN Alor, menggantikan Hadi Abdul Aziz Kammis, S.H. yang sebelumnya telah dilantik pada jabatan Kepala Seksi Pendis Kemenag Kab. Alor, dan Burhanudin Djae, S.Pd.I. sebagai Kepala MIN 5 Alor, menggantikan Abadurrahman Dopu, S.Ag.

Baca Juga: Kakan Kemenag Alor Lantik Kepala Seksi Pendis Alor: Semangat Baru untuk Pendidikan Islam

Dalam sambutannya, Mansur menekankan pentingnya integritas, loyalitas, dan inovasi dari para kepala madrasah sebagai garda terdepan dalam membangun kualitas pendidikan berbasis nilai-nilai keislaman. “Jabatan ini adalah amanah. Kepala madrasah harus menjadi pemimpin yang visioner, mampu menjawab tantangan zaman dan terus mendorong lahirnya generasi yang berilmu dan berakhlak,” tegas Mansur.

 

Baca Juga: Transformasi Kepemimpinan: MAN Alor Lepas hadi Kammis ke Tugas Baru

Selain itu, Mansur juga mengajak para kepala madrasah yang baru dilantik untuk membangun sinergi dengan guru, siswa, dan masyarakat agar madrasah benar-benar menjadi pusat keunggulan, tidak hanya dalam hal akademik, tetapi juga dalam pembentukan karakter.Pelantikan ini menjadi tonggak penting dalam perjalanan peningkatan mutu pendidikan madrasah di Kabupaten Alor, sekaligus bentuk nyata komitmen Kemenag dalam menghadirkan pelayanan pendidikan yang unggul dan berdaya saing.


Tidak ada komentar